HOT TOPICS

Pentingnya Keluarga

Kekuatan gereja didasarkan pada kehidupan rohani para anggota dan kehidupan keluarganya. Tuhan mengharapkan keluarga-keluarga memiliki hubungan yang saling menggembirakan (Mal. 4:6). Ia menginginkan agar suami dan istri mengalami kesatuan (Matius 19:5, 6); bahwa orang tua ” janganlah bangkitkan amarah di dalam hati anak-anakmu, tetapi didiklah mereka di dalam ajaran dan nasihat Tuhan” (Efesus 6:4).

Prinsip-prinsip Alkitab mengarahkan agar orang Kristen memelihara kebutuhan rohani, fisik, intelektual, emosional dan sosial dari individu, pasangan, dan keluarga yang membentuk jalinan persekutuan di gereja. Ketika gereja melayani kebutuhan keluarga-keluarga seperti yang dilakukan Kristus, mereka dipulihkan kepada keutuhan. Keluarga-keluarga yang merasa utuh, dan memiliki hubungan yang harmonis, lebih mungkin untuk berdedikasi pada tujuan-tujuan Tuhan (Kolose 2:10).

Krisis keluarga tidak bisa menjadi satu-satunya motivasi untuk pelayanan keluarga. Fungsi keluarga yang sehat adalah tujuan utama. Sebuah keluarga harus memiliki pengaruh yang baik, dan menjadi saksi bagi Tuhan di dunia tentang kuasa-Nya untuk menyatukan dan menimbulkan kebahagiaan setiap orang. Keluarga adalah tempat yang ditahbiskan di mana manusia dapat mengalami cinta kasih sepenuhnya— cinta kasih yang erat, cinta kasih persahabatan, dan cinta kasih penebusan.

Keluarga perlu diajarkan arti cinta kasih. Kasih menumbuhkan kesehatan dan mengurangi stres. ” Lebih baik sepiring sayur dengan kasih dari pada lembu tambun dengan kebencian” (Amsal 15:17).

Keluarga perlu mengembangkan hubungan yang tetap sebagaimana hubungan Tuhan dengan kita. Ia telah menyatakan, ” Aku sekali-kali tidak akan membiarkan engkau dan Aku sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau” (Ibrani 13:5). Kasih Tuhan tidak bersyarat, abadi dan bertanggung jawab.

Keluarga mungkin merupakan ilustrasi terbaik yang Tuhan miliki untuk memperkenalkan karakter-Nya. Sebuah keluarga yang sehat secara rohani akan mewujudkan karakteristik kerendahan hati, kesabaran, pengharapan, dan penerimaan yang penuh kasih.

Sumber

For a list of recommended resources, free downloads and websites visit MinistryKits.AdventSource.org

For a complete list of resources visit AdventSource.org, select the store tab and then your ministry.

You can call AdventSource at 402.486.8800 for additional information or if you have questions about ministry. For ministry-related articles, videos, and free downloads visit AdventSource.org.

Share.

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?

Exit mobile version