HOT TOPICS
Berbuah dalam Roh
Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu. I Tes. 5:18.

Terdapat banyak kekhawatiran, kesusahan pikiran, terhadap hal-hal yang tak dapat diubah. Tuhan kita adalah Allah yang adil dan benar. Anak-anak-Nya harus mengakui kebaikan dan keadilan-Nya dalam perkara-perkara hidup yang besar dan kecil. Orang-orang yang menyukai roh kekhawatiran dan selalu mengeluh berarti menolak untuk mengakui tuntunan tangan-Nya. Kecemasan yang tak perlu itu adalah hal yang bodoh; dan itu menjauhkan kita dari posisi yang sebenarnya di hadapan Allah.

Bila Roh Kudus masuk ke dalam jiwa, tak ada lagi keinginan untuk mengeluh dan bersungut karena kita tidak mempunyai segala sesuatu yang kita inginkan; sebaliknya, kita akan bersyukur kepada Allah dengan sepenuh hati atas segala berkat yang kita terima. Kita sangat memerlukan ucapan syukur sekarang ini di kalangan para pengerja kita; dan jika roh ini tidak ada pada mereka; mereka tidak akan layak masuk ke dalam kerajaan surga. Satu pekerjaan besar sedang diperlukan dalam diri kita masing-masing. Pengertian kita kecil sekali tentang apa yang dikehendaki Allah untuk dilakukan-Nya melalui kita. Kita harus berupaya untuk menyadari betapa luasnya rencana-Nya, dan mendapat manfaat dari setiap pelajaran yang hendak diajarkan-Nya kepada kita.

Terdapat satu bahaya besar dalam imajinasi pikiran dan hati kita bila kita berupaya melaksanakan kehendak kita yang bertentangan dengan hukum kebaikan. Di sinilah banyak orang gagal. Kita tidak membina sikap menuju kebaikan; sebaliknya kita menghendaki agar semuanya berlangsung gampang bagi diri kita. Tapi pertanyaan yang sangat penting kepada kita masing-masing bukanlah tentang bagaimana kita melaksanakan rencana kita untuk menentang rencana orang lain, tapi bagaimana kita boleh mempunyai kuasa untuk hidup bagi Kristus setia hari. Kristus datang ke dunia ini dan memberikan hidup-Nya agar kita boleh mempunyai keselamatan kekal. Dia mau mengumpulkan kita masing-masing dengan suasana surga, agar kita dapat memberi teladan kepada dunia yang akan menghormati agama Kristus. —Loma Linda Messages, hlm. 602.

Kamu Akan Menerima Kuasa, hlm. 79

Share.

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?

Exit mobile version